Pilkada Jateng, Ganjar Berguru ke Mardiyanto

Written By Unknown on Minggu, 05 Mei 2013 | 10.30

TEMPO.CO, Sleman - Calon Gubernur Jawa Tengah dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Ganjar Pranowo, mengaku berguru kepada Mardiyanto, kakak kelasnya di SMA Bopkri Satu (Bosa), Yogyakarta. Mardiyanto adalah mantan Gubernur Jawa Tengah dua periode dan pernah menjadi Menteri Dalam Negeri.

"Ya, jelaslah, saya berguru karena dia kakak kelas saya di Bosa, saya alumnus 1987," kata Ganjar, Jumat, 3 Mei 2013.

Ganjar baru saja mendatangi Mardiyanto di Dalem Agung Palagan, Jalan Palagan 99 Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Lebih dari satu jam mereka bercengkerama di sebuah ruangan rumah yang ditempati Mardiyanto. Rumah itu juga dikaryakan sebagai guest house. Sepanjang pertemuan itu, Mardiyanto dan Ganjar saling berbagi pengalaman. Mardiyanto memberi resep dan tips bagaimana mengurus Jawa Tengah.

Meski berbeda generasi, Ganjar dan Mardiyanto sama-sama menjadi pengurus ikatan alumni Bosa. Secara emosional, kedekatan mereka sudah terbangun ketika Mardiyanto menjadi Menteri Dalam Negeri dan Ganjar jadi anggota DPR di Komisi II DPR RI yang membidangi masalah pemerintahan dalam negeri.

Menurut Ganjar, sosok Mardiyanto adalah "perpustakaan hidup mengenai seluk-beluk Jawa Tengah". Dia mengaku banyak belajar mengenai pengelolaan pemerintahan, infrastruktur, pembangunan pedesaan, dan proteksi hasil pengolahan pangan lokal.

Mardiyanto sendiri menyatakan dukungannya kepada Ganjar dalam pencalonan gubernur. "Dia tokoh muda yang memiliki visi dan misi bagus untuk Jawa Tengah," kata Mardiyanto.

MUH SYAIFULLAH

Topik terhangat:
Susno Duadji
| Ustad Jefry | Caleg | Ujian Nasional


Baca juga:

Rayakan Hari Integrasi, Warga Papua Minta Merdeka
Ada Kantor OPM di Oxford, Dubes Inggris Dipanggil
Susno Duadji Menyerahkan Diri di Cibinong
Begini Susahnya Melacak Susno Versi Mabes Polri


Anda sedang membaca artikel tentang

Pilkada Jateng, Ganjar Berguru ke Mardiyanto

Dengan url

http://nasionalitas.blogspot.com/2013/05/pilkada-jateng-ganjar-berguru-ke.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pilkada Jateng, Ganjar Berguru ke Mardiyanto

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pilkada Jateng, Ganjar Berguru ke Mardiyanto

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger