Pengungsi Syiah Hanya Dijatah Makan Tiga Hari

Written By Unknown on Jumat, 21 Juni 2013 | 10.31

Sejumlah keluarga Syiah keluar dari tempat pengungsian untuk di pindahkan dari GOR Bulutangkis, Sampang, Madura, (20/6). 162 warga Syiah di pindahkan dari tempat pengungsiang usai ribuan warga dan ulama menuntut mereka keluar dari Madura. TEMPO/Fully Syafi

TEMPO.CO, Surabaya - Jatah bantuan makanan bagi pengsungsi warga Syiah Sampang di Rusunawa Jemundo, Sidoarjo, dijadwalkan hanyauntuka tiga hari. Setelah itu mereka diharapkan bisa mandiri untuk memasak sendiri.

Pembina Teknis Taruna Tanggap Bencana Jawa Timur, Suhartoyo, mengatakan pembatasan itu sesuai, aturan dari pemerintah pusat bahwa bantuan makanan bagi pengungsi hanya tiga hari saja. Setelah itu, jika diteruskan akan mendapat tambahan tiga hari lagi. "Setelah enam hari itu tergantung kebijakan pemerintah, masak selama enam hari mereka tidak bisa masak sendiri," katanya, di Rusunawa Jemundo Sidoarjo, Jumat, 21 Juni 2013.

Menurut Suhartoyo, jatah makanan untuk warga Syiah di Rusun Jemundo Sidoarjo selama tiga hari sudah disiapkan. Di antarany berupa beras, supermi dan sarden. "Itu sudah standar bagi pengungsi mas," ujarnya.

Untuk menyiapkan makanan bagi pengungsi Tagana menurunkan personelnya sebanyak 35 orang, yakni 10 orang dari Tagana Provisi, 10 dari tagana Sidoarjo, 5 orang dari Mojokerto, dan 10 dari tagana Gresik. "Untuk Mojokerto dan Gresik masih belum datang, nanti paling sudah datang," katanya.

Suhartoyo berharap, setelah satu pekan warga Syiah menempati Rusunawa, bisa mandiri untuk menyiapkan makan sendiri.

Kepala Dinas PU Cipta Karya Provinsi Jawa Timur Gentur Prihantomo menegaskan, mengenai makanan pengungsi sepenuhnya akan ditanggung oleh pemerintah Provinsi, "Semuanya akan kami tanggung mulai bantuan makanan sampai tempat tinggal kami gratiskan," katanya.

Menurutnya, pengungsi akan diberi makan tiga kali dalam sehari, selain itu mereka juga akan mendapatkan fasilitas lengkap, yaitu, selimut, kasur, air, listrik dan susu buat anak-anak.

ARIEF RIZQI HIDAYAT

Terhangat:
Evaluasi Jokowi
| Kenaikan Harga BBM | Rusuh KJRI Jeddah

Berita Terkait
Hanura: Harga BBM Boleh Naik, Asalkan...
Spanduk Tolak Kenaikan BBM PKS Dicopot 
Muhaimin: Yang Tolak BBM Naik, Tak Mengerti Masalah
Demokrat: Menteri PKS Lebih Baik Mundur
Istana: Ini Bukan Saat Tepat Provokasi Politik


Anda sedang membaca artikel tentang

Pengungsi Syiah Hanya Dijatah Makan Tiga Hari

Dengan url

http://nasionalitas.blogspot.com/2013/06/pengungsi-syiah-hanya-dijatah-makan.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Pengungsi Syiah Hanya Dijatah Makan Tiga Hari

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Pengungsi Syiah Hanya Dijatah Makan Tiga Hari

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger